Rabu (20/07/2022) hingga Kamis (21/07/2022) bertempat di Aula Udayana Fave Hotel Mataram telah dilaksanakan Kegiatan Validasi data Statistik tingkat Provinsi tahun 2022 yang bertujuan untuk memvalidkan jenis data dan Jumlah Produksi Setiap Kabupaten Kota pada tahun 2021 dan semester 1 tahun 2022, selain itu dengan adanya kegiatan Validasi data statistik ini dapat mewujudkan NTB satu data dimana setiap data yang ada di kabupaten/kota tidak memiliki perbedaan dengan data yang di rilis oleh Pemerintah Provinsi.
Kegiatan Validasi data statistik ini dihadiri oleh Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi NTB Bapak Muslim, ST.,M.Si, Sub Bagian Program, serta seluruh Validator data Kabupaten/Kota se-Provinsi Nusa Tenggara Barat.
Dalam sambutannya Muslim menyampaikan bahwa saat ini Pembangunan sektor Kelautan dan Perikanan selalu berdasarkan data untuk menetukan arah kebijakan pembangunannya sehingga data yang dihimpun dan yang diinput itu dikumpulkan dengan metode yang tepat serta menggambarkan kondisi sebenarnya.
“Data yang dikumpulkan harus dapat dipertanggung jawabkan kevalidannya serta dapat dijustifikasi kebenarannya dengan kondisi di lapangan,” tegas Muslim.
Ada 4 Jenis data yang dikumpulkan dan divalidasi yaitu Data Perikanan Budidaya, Perikanan Tangkap, Pengolahan Hasil Perikanan dan Data Validasi Garam.
Pada Perikanan Tangkap secara umum produksi dan nilai produksi mengalami peningkatan namun perlu dilakukan evaluasi mengenai kesesuaian karakteristik jenis ikan dengan nama ikan yang didata.
Selanjutnya pada Perikanan Budidaya secara umum mengalami penurunan produksi dibandingkan dengan tahun sebelumnya dikarenakan adanya gagal panen yang disebabkan oleh banjir, sehingga terjadi penurunan jumlah produksi khususnya di Komoditas Udang vaname.Untuk Data Pengolahan hasil Perikanan secara garis besar mengalami penurunan karena terjadi peralihan dari UPI Kecil ke UPI besar.
Kemudian pada Produksi garam untuk data semester 1 tahun 2022 masih sangat rendah dibandingkan tahun sebelumnya karena kondisi cuaca yang tidak memungkinkan untuk berproduksi, dan sebagian besar juga baru akan berproduksi pada semester 2 tahun 2022.