Senin, 3 April 2023, Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi NTB yang diwakili oleh Bidang Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perikanan (P2HP) menerima kunjungan dan silaturahmi dari Bapak Supiandi, salah satu perwakilan dari Regional Investor Relations Unit (RIRU) Bank Indonesia (BI) Perwakilan NTB.
Dalam silaturahmi tersebut, Bapak Supiandi menyampaikan bahwa Adanya permintaan dari perusahaan di Perancis untuk pembelian komoditi rumput laut jenis Ulva (Ulva lactuca) dalam bentuk powder (bubuk).
“Dari pihak BI sudah memfasilitasi dengan PT. Razindo Global Nusantara (RGN) yaitu salah satu eksportir rumput laut di NTB. Koordinasi dengan pihak perusahaan sudah dilaksanakan, selain itu pertemuan dengan buyer sudah dilakukan melalui zoom meeting,” jelas Supiandi.
Selain permintaan komoditi rumput laut, Supiandi juga menjelaskan bahwa akan ada juga calon investor dari Australia yang mencari komoditas oyster.
Menanggapi penjelasan dari RIRU BI Perwakilan NTB, Kepala Bidang P2HP Bapak Ir. Beny Iskandar menyambut baik hal yang disampaikan RIRU Bank BI Perwakilan NTB dan memberikan beberapa arahan.
Terkait hal tersebut, Beny menyarankan agar PT. RGN segera mendaftarkan Sertifikat Kelayakan Pengolahan (SKP) online untuk produk rumput laut bubuk (powder), pihak Dislutkan NTB selanjutnya siap memberikan pendampingan penerbitan SKP online.
“SKP yang terbit digunakan sebagai dasar pendaftaran HACCP. Grade HACCP ke Perancis adalah Grade A. Namun jika tujuan akhir bukan untuk makanan manusia maka bisa dikonsultasikan gradenya ke BKIPM” jelas Beny.
Lebih lanjut Kepala Bidang P2HP berharap agar calon investor memiliki keseriusan dalam melakukan investasi di NTB, selain itu pihak Bank BI Perwakilan NTB juga agar dapat mengecek profil dan latar belakang perusahaan tersebut.