Di sela-sela Momentum Pelaksanaan Upacara Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-78, telah dilaksanakan peresmian secara simbolis sebagai tanda telah di bentuknya Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) Balai Pengelolaan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (BPSDKP) Wilayah Lombok, Wilayah Sumbawa – Sumbawa Barat dan Wilayah Bima – Dompu.
Setelah upacara bendera di Lapangan Bumi Gora, Bapak Gubernur NTB Dr. H. Zulkieflimansyah, S.E.,M.Sc berkesempatan menandatangani prasasti BLUD pada 3 Wilayah tersebut dan disaksikan oleh Ibu Wakil Gubernur dan beberapa Kepala OPD.
BLUD tersebut diharapkan dapat mengoptimalkan pengelolaan potensi sumberdaya kelautan dan perikanan di NTB khususnya kawasan konservasi daerah sehigga mampu berkontribusi dalam peningkatan kesejahteraan masyarakat dan peningkatan pendapatan ekonomi daerah NTB melalui pemanfaatan sumberdaya yang lestari dan berkelanjutan.