Kepala UPTD Balai Benih Ikan Sentral (BBIS) Aikmel Lalu Mashudi, mewakili Dinas Kelautan dan Perikanan (Dislutkan) Provinsi NTB menghadiri acara forum jejaring perbenihan bertempat di Golden Boutique Hotel, Jakarta Pusat, yang dilaksanakan sejak tanggal 6 sampai dengan 9 Juni 2023.
Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka untuk mendukung program prioritas Kementrian Kelautan dan Perikanan (KKP) guna meningkatkan pengelolaan unit pembenihan ikan maka diperlukan koordinasi antara pemerintah pusat, pemerintah daerah dan stakeholder terkait.
KKP menargetkan peningkatan produksi untuk tahun 2024, dengan penambahan target produksi perikanan budidaya sebesar 2,5jt ton yang akan disebar merata kesemua komoditas selain udang. Untuk itu, peningkatan kualitas dan kuantitas benih merupakan faktor utama disamping sarana dan prasarana.
Untuk Provinsi NTB, kedepan akan didorong untuk peningkatan produksi serta perbaikan mutu genetik komoditas unggulan yang pernah dirilis melalu BBI yang dimiliki seperti nila anjani dan lele mandalika.