Ajak Masyarakat Gemar Mengkonsumsi Ikan, Bunda Niken Sosialisasikan Gemarikan

Senin, (21/11/22) bertempat di Kantor Desa Montong Gamang Kabupaten Lombok Tengah, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi NTB dalam hal ini diwakili oleh Kepala Bidang P2HP Bapak Ir. Beny Iskandar menghadiri Sosialisasi Gemarikan dan Pelatihan Pengolahan Makanan Berbahan Dasar Ikan yang dihadiri Oleh Ibu Gubernur NTB selaku ketua Forikan NTB Hj. Niken Saptarini Zulkieflimansyah yang juga bekerjasama dengan TP-PKK NTB dan Satker BBP3KP.

Dalam sambutannya Bunda Niken berpesan kepada masyarakat untuk membudayakan makan ikan dalam lingkungan keluarga, karena kandungan gizi pada ikan terutama protein yang tinggi sangat dibutuhkan terutama untuk perkembangan otak anak.

“Ikan adalah salah satu protein yang sangat dibutuhkan oleh ibu hamil dan menyusui serta masyarakat umumnya, saya mengajak masyarakat untuk rajin mengonsumsi ikan agar masyarakat NTB dapat terbebas dari stunting,” jelas Bunda Niken.

Dihadapan para peserta Sosialisasi, ia menambahkan bahwa, masyarakat harus terus diingatkan untuk mengonsumsi ikan. Sebab, terkadang masyarakat lalai akan pentingnya gizi lengkap untuk pertumbuhan generasi muda NTB.

“Ayo kita makan ikan setiap hari, karena ikan lebih murah dari daging dan proteinnya ikan sangat penting untuk kita semua, mudah, murah, serta lengkap gizinya. Kalau kita makan ikan insyaallah kita akan jadi sehat, kuat dan cerdas,” pungkasnya mengakhiri sambutan.

Selanjutnya kegiatan diteruskan dengan demo masakan serba ikan yang dilaksanakan oleh Satker BBP3KP Mataram dengan menu bakso ikan dan siomay ikan.

Bunda Niken juga selaku Ketua Forikan NTB diakhir kegiatan menyampaikan ucapan selamat hari ikan nasional yang ke-9 “Ikan Sehat Bangsa Kuat”.

Leave a Reply